sumber : opensource.org |
Sudah seharusnya kita bertindak untuk melakukan perbaikan untuk menjadikan Indonesia yang lebih baik, kita harus melakukan aksi untuk Indonesia yang bisa menjadikan trend positif kepada seluruh warga negara untuk menggunakan open source yang tidak melanggar hak cipta seseorang dan merugikan suatu pihak. Sudah banyak komunitas di Indonesia yang mengembangkan software open source yang mudah digunakan dan dipahami cara penggunaannya. Yang paling penting dari penggunaan open sorce adalah gratis dan juga dapat mengembangkan kreatifitas dari pengguaannya karena bersifat fleksibel sehingga bisa diubah sesuai dengan keperluan tanpa khawatir dengan masalah hak ciptanya.
Bayangkan saja jika seluruh warga negara Indonesia harus membeli software yang asli berlisensi berapa biaya yang digunakan ?, ini akan membuat pengeluaran belanja negara akan membengkak. Sudah saatnya menjadikan karya cipta software asli buatan Indonesia sebagai bahan peralihan dari pencitraan sebagai negara pembajak menjadi negara perkembangan teknologi yang pesat.
Salah satu manfaat dari open source selain sebagai penghemat pengeluaran negara juga dari sistem keamanannya yang lebih tinggi dari pada software selain open source. Karena jarang sekali ditemukan virus yang dapat menembus sistem pertahanannya sehingga menyebabkan mudahnya pembobolan dan tindakan jahat lainnya. Karena tidak bersifat komersil jadi semua orang bisa menyebarkannya secara luas sehingga mempermudah pendistribusian kepada semua pihak untuk melakukan migrasi menjadi open source.
0 comments:
Post a Comment